Penjajakan Kerjasama dengan Adamson University Filipina

Jumat,11 November 2022 - 10:00:21 WIB
Dibaca: 165 kali

Untag Surabaya secara konsisten mengembangkan kerjasama internasional. Kamis (10/11/22) Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Untag Surabaya menginisiasi kerjasama dengan Adamson University Filipina. Kegiatan ini diselenggarakan secara virtual dan diikuti oleh beberapa pejabat strukural FEB Untag Surabaya dan College of Business Management and Administration, Adamson University.

 

Penjajakan kerjasama ini diinisiasi oleh Dr. Siti Mujanah, MBA. alumni Adamson University dan Kaprodi Magister Manajemen. Pertemuan dibuka oleh Kepala Bidang Kemitraan Internasional Badan Kerjasama Untag Surabaya – Amalia Nurul Muthmainnah, S.I.Kom., M.A. Selanjutnya Mrs. Nuna Almansor – Direktur Eksekutif Pusat Penelitian dan Pengembangan, Adamson University memberikan sambutan dan mengenalkan Dean of Business Management and Administration College, Adamson University – Dr. Ruben M. Nayve Jr. Beliau memaparkan tentang profil lembaganya. College of Business Management and Administration, Adamson University memiliki program studi akuntansi, manajemen keuangan, manajemen, marketing, customs administration, dan manajemen perhotelan. Setelahnya, Dekan FEB Untag Surabaya – Dr. Slamet Riyadi, M.Si. memberikan sambutan dan sedikit mengenalkan profil fakultas. Pemaparan profil kampus, fakultas, dan prodi di jelaskan secara detail oleh Dr. Siti Mujanah, MBA.

 

Kedua lembaga itu sepakat untuk melakukan penandatangan MoU dan MoA secara desk to desk. Adapun perihal yang dikerjasamakan yaitu editor jurnal, pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen, international conference, international research grant, dan kegiatan lain dalam lingkup Tri Dharma Perguruan Tinggi. Draft MoU dan MoA menggunakan template dari Adam University, sehingga nantinya akan komunikasi secara intens melalui media elektronik.

 


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya